logo gundar

logo gundar

Jumat, 26 Oktober 2012

DIRIKU

-->
SI GIGIH YANG TAK PERNAH MENYERAH


AKU.
Aku terlahir sebagai anak bungsu dari buah pernikahan ayah dan ibuku. Aku anak kelima dari lima bersaudara. Semua kakakku laki-laki,hanya aku yang perempuan.
Kota Udang adalah kota kelahiranku. Tempat dimana aku menghabiskan masa kanak-kanakku hingga remaja. Disana pulalah tempat pertama kali aku mengenyam pendidikan dasar hingga menengah. Pendidikan dasar kutamatkan di SD Negeri  1 Kubangdeleg yang berada tak jauh dari tempat tinggalku.
Selalu dengan hasil yang memuaskan ku tuntaskan pendidikan dasar selama 6 tahun. Ku raih nilai tertinggi di sekolahku kala itu. Itulah hal mendasar yang membuatku selalu menjadi kandidat penerima beasiswa yang diajukan wali kelas – wali kelasku setiap kenaikan kelas hingga aku lulus.
Keadaan ekonomi keluargaku sedang mengalami keterpurukan semenjak sesuatu terjadi pada kami saat itu. Tapi aku tak mau menyerah. Aku tak mau tertinggal di belakang teman – temanku. Aku tak mau menjadi orang yang bodoh dan malas. Akupun tak mau otakku mengalami keterpurukan seperti halnya terpuruknya ekonomi keluargaku saat itu. Aku menyadari segala yang terjadi dalam hidupku. Yang bisa ku lakukan hanya prestasi kelas dan nilai raport yang memuaskan yang dapat kutunjukkan pada keluargaku, dan kubuktikan pula dengan beasiswa yang ku dapat dari SD hingga SMA.
Puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, berangsur – angsur keadaan ekonomi keluargaku pulih dan membaik bahkan jauh lebih baik dari sebelumnya hinggaaku mampu menamatkan SMP di SMP Negeri  1 Karangsembung, SMA Negeri  1 Lemahabang Cirebon dan kurasakan pula bangku kuliah di Universitas Gunadarma Depok setelah melewati beberapa proses dan tahapan tes seleksi PT lainnya. Dan itupun aku alami beberapa kali kegagalan dan perjuangan. Namun sekali lagi aku tekankan, ‘aku tidak pernah menyerah!’.
Mugkin sekilas aku terlihat sedikit pendiam bagi yang baru mengenaliku,namun sebenarnya tidak begitu. tidak sepenuhnya aku diam. Aku tidak pernah diam dengan keadaan. Apalagi dengan keadaan gagal. Aku tipe orang yang tak pernah puas dengan saatu kali mencoba.
Hingga pada akhirnya ku dapatkan dua pilihan lolos seleksi. Yang  di PTN yang lumayan terkenal di kota Purwokerto Jawa Tengah dan yang kedua PTS terbaik di Indonesia.
Mencoba, mencoba, dan terus mencoba hingga sesuatu itu dapat ku raih!. Itulah ‘DIRIKU’.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar