logo gundar

logo gundar

Selasa, 29 April 2014

Jangan Tunggu Maut Menjemput


JANGAN TUNGGU MAUT MENJEMPUT




Dijalan raya, baik jalan raya kecil maupun besar, baik di pedesaan maupun perkotaan, seringkali kita jumpai pengguna jalan raya khususnya pengendara roda dua mengabaikan keselamatan mereka, menggadaikan nyawa di jalan raya dengan tidak menggunakan helm. Helm bukan saja hanya sekedar penutup kepala, melindungi wajah dari buruknya polusi udara dijalan, debu, dan angin, tetapi fungsi helm yang utama adalah untuk menjaga keselamatan penggunanya. Helm berfungsi melindungi tempurung kepala yang menutupi otak agar terhindar dari benturan benda apabila terjadi sesuatu yang tidak diinginkan misalnya saja tabrakan, tergelincir, terjatuh dari motor dan lain sebagainya.. Setidaknya helm akan meminimalisir hal buruk apabila terjadi kecelakaan mengingat pentingnya otak manusia. syaraf-syaraf tubuh terpusat padanya. Oleh karena itu sangat disayangkan ketika seseorang dengan mudahnya menganggap remeh hal yang menurutnya sepele namun sesungguhnya sangat besar manfaatnya bagi keselamatan. 

Sudah banyak contohnya kecelakaan dari pengguna kndaraan roda dua khususnya motor di jalan raya, Tidak hanya perjlanan jauh, 100 meter, 50 meter, bahkan hanya 5 meterpun ada saja kejadian yang menimpa pengendara motor dan berakhir kematian. 

Untuk itu, patuhilah peraturan lalu lintas dan tatacara berkendara yang baik. Memakai helm, tidak berboncenagn lebih dari dua orang sangat dianjurkan. Keselamatan bukan untuk orang lain, melainkan untuk diri kita sendiri. Jadi, selalu gunakanlah helm disaat akan mengendarai kendaraan beroda dua. Karena maut bisa datang dan menjemput kapan saja, kepda siapa saja, dan bisa terjadi dimana saja tanpa terkecuali.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar